Tips Bagi Anda Para Fresh Graduate Agar Mendapat Pekerjaan Dengan Cepat

Sulitnya mencari pekerjaan adalah masalah yang sering dihadapi oleh sebagian besar orang yang baru lulus dan belum memiliki pengalaman kerja atau Fresh Graduate. Bukan karena lowongan pekerjaan yang sedikit, terkadang kualifikasi yang mereka miliki belum sesuai dengan apa yang dicari perusahaan, dan juga banyaknya saingan lulusan baru menjadi faktor sulitnya mendapatkan pekerjaan. Oleh karena itu para fresh graduate harus lebih gencar lagi mencari pekerjaan. Lalu bagaimanakah agar para Fresh Graduate bisa dapat pekerjaan dengan cepat? Berikut tips bagi para fresh graduate yang dapat diambil.

1. Kenali Potensi Anda

Setiap orang pasti memiliki potensi dalam dirinya, maka dari itu carilah pekerjaan sesuai dengan bidang yang anda kuasai dengan berbekal ilmu yang anda dapat selama masa sekolah/kuliah.

2. Buat CV Semenarik Mungkin

CV atau Curriculum Vitae adalah hal wajib bagi anda seorang pencari kerja. Pertanyaannya apakah model CV harus sama dengan pencari kerja yang lain? Tentu tidak, kita bisa buat CV semenarik mungkin entah itu design maupun isi dari CV tersebut. Dari itu anda akan dinilai sebagai orang yang kreatif dan menjadi nilai tambah untuk anda

3. Manfaatkan Email

Saat ini banyak perusahaan yang memanfaatkan email untuk menyeleksi para pelamar pekerjaan. Tentunya ini akan memudahkan pihak perusahaan melihat CV kamu.

Ada baiknya anda memperhatikan point-point penting dalam membuat email. Dari pembuatan alamat email, subjek email, isi email dan file lampiran yang akan dikirim

4. Mempelajari Tes Psikotes

Tes psikotes merupakan salah satu rangkaian tes seleksi kerja yang cukup merepotkan bagi sebagian orang.

Ada beberapa orang yang mudah melewatinya, namun ada juga sebagian orang yang memang merasa kesulitan mengerjakannya. Maka ada baiknya anda mempelajarinya dengan mencari refrensi ke teman ataupun sumber-sumber lainnya.

5. Mempelajari Tes Interview

Selain tes psikotes, tes interview juga merupakan rangkaian tes pada seleksi kerja. Bagi anda sebagai lulusan baru mungkin masih awam pertanyaan apa saja yang kiranya akan ditanyakan.

Maka ada baiknya anda juga mempelajarinya.

Berilah kesan yang baik saat wawancara dengan persiapkan diri dengan matang. Banyak bertanya soal teknik wawancara kepada yang berpengalaman dan sering berlatih akan buat Anda lebih percaya diri pada saat interview dengan recruiter.

Perusahaan akan menilai kepribadian Anda bukan hanya dari sikap dan komunikasi saja, tapi dari pakaian juga recruiter akan menilai. Pakailah busana yang pada umumnya digunakan untuk melamar pekerjaan, yaitu atasan putih dan hitam. Karena kedua warna itu sangat netral dan cocok untuk melamar pekerjaan di perusahaan apapun.

6. Berusaha dan Berdoa

Tetap berusaha dan berdoa dalam mencari informasi masalah lowongan pekerjaaan. Cari melalui sumber-sumber yang anda ketahui, bisa melalui media online, offline maupun rekan terdekat.

Demikianlah tips bagi para fresh graduate yang bisa memuluskan langkah anda untuk segera mendapatkan pekerjaan. (AK-1910)